Pendidikan

Universitas Muhammadiyah Surabaya Kemas Pengenalan Kampus seperti Film Squid Game

Diterbitkan

-

Memontum Surabaya – Pengukuhan mahasiswa baru Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya dikemas dengan berbagai acara kreatif. Yakni, seperti film yang viral saat ini yaitu Squid Game.

Ketua Pelaksana, Agus Budiman, mengatakan kegiatan tersebut diisi pidato pada tokoh-tokoh nasional salah satunya Menkes Budi Gunadi Sadikin. Selain itu para mahasiwa baru juga diajak aksi menulis surat digital untuk presiden. “Kami juga mengenalkan sudut kampus dengan permainan seperti di film Squid Game,” kata Agus, Senin (4/10/2021).

Baca juga:

    Agus menjelaskan sebanyak 2.058 mahasiswa baru mengirimkan surat digital yang dibuat melalui sistem, kemudian dipost di masing-masing medsos. “Mereka menuliskan harapan untuk Indonesia yang lebih maju,” ujar dia. 

    Dijelaskan, terkait pengenalan sudut-sudut penting kampus melalui media film, mahasiswa akan diajak berjuang menuju perhelatan pengukuhan mahasiswa baru. “Ceritanya mahasiswa baru menerima undangan aneh untuk bertanding dalam permainan anak-anak dan hanya ada dua mahasiswa yang gigih dan mampu menyelesaikannya,” jelasnnya.

    Advertisement

    Produksi film sudah menggunakan prokes ketat. Para pemain dipastikan sudah menerima vaksin dosis kedua dan menjalani swab. “Sesi breafing-pun harus full menggunakan masker dan jaga jarak,” jelas Agus. 

    Sementara itu, Rektor UM Surabaya, Dr Sukadiono menambahkan acara pengenalan kampus yang disebut MOX (Mastama, Ordik, dan Expo UKM) puncaknya diselenggarakan hari ini. Acara tersebut dipastikan bebas dari perploncoan dan mengedepankan kreatifitas hingga belajar mandiri melalui metode sinkronus, asinkronus dan sosial project. “Dengan digitalisasi semuanya jadi bisa terkontrol. Semoga ke depannya akan lahir generasi-generasi juara,” ujar Sukadiono. (ade/gie)

    Advertisement
    Click to comment

    Tinggalkan Balasan

    Terpopuler

    Lewat ke baris perkakas