Pemerintahan
Pertahankan Eksistensi Angkot, Wawali Whisnu Sakti: Kedepan Digratiskan
Memontum Surabaya – Wakil Walikota Surabaya Whisnu Sakti Buana menyatakan perubahan kondisi Eks Terminal Joyoboyo, harus diikuti dengan perubahan eksistensi angkutan kota (Angkot). Apalagi, saat ini Terminal Intermoda Joyoboyo (TIJ) sudah mulai beroperasi. Disisi lain, angkot-angkot yang beroperasi mengalami dilematis. Sebab, mereka tidak bisa ngetem di luar terminal. Namun, untuk bisa masuk kedalam terkendala persoalan persyaratan.
Beberapa persyaratan diantaranya harus lolos uji kir, dan mengantongi izin trayek. ’’Nanti difasilitasi pemilik angkot untuk bisa mengikuti uji kelayakan,’’ kata Whisnu Sakti ketika dikonfirmasi, Senin (2/3/2020). Menurut politisi PDIP yang akrab disapa WS ini kedepan wajah angkot akan direvitalisasi. Baik bentuk maupun dari segi trayek. Bahkan gratis untuk masyarakat.
’’Iya, nanti dibiayai APBD sehingga digratiskan,’’ kata WS. Perubahan trayek pun akan dilebur menjadi satu. Yakni, angkutan umum akan menjadi transportasi feeder.
Angkot tersebut dikatakan Suksesor Tri Rismaharini dalam Pilwali Surabaya 2020 ini, khusus melayani di wilayah perkampungan. Sehingga, persaingan dengan transportasi online dapat diminimalisir.
Saat ini, koordinasi dengan DPC Organda Surabaya sudah dilakukan.’’Sebagai langkah awal, pengusaha angkot bisa membentuk koperasi. Agar dari segi teknis dan kesejahteraan supir bisa terjaga,’’ pungkasnya. (ace/yan)
- Pemerintahan4 tahun
Dana Hibah Rp 2,9 Triliun 11 OPD Provinsi Jatim Diduga Fiktif
- Hukum & Kriminal5 tahun
Advokad Sa’i Rangkuti Blokir Sertifikat Budi Hartono Sidarta, Sengketa Tanah Jalan Raya Babatan VI Unesa Lidah Wetan
- Pemerintahan5 tahun
RSUD dr Soetomo Dikabarkan Overload, DPRD: Pemkot Surabaya Sebaiknya Optimalkan Puskesmas
- Pendidikan5 tahun
ITS dan Unair Bekerjasama Pembuatan Robot RAISA
- Komunikasi Sosial5 tahun
Sahabat Pena Out Bond Bersama Anak Yatim Yayasan Al Ashar
- Pemerintahan5 tahun
Jelang PSBB, Pemkot Surabaya Terapkan Protokol Kesehatan di Pasar Keputran Utara
- Hukum & Kriminal5 tahun
Sa’i Rangkuti Assosiates All Out Dampingi Vivi Damayanti, Sengketa Tanah Jalan Raya Babatan VI Unesa Lidah Wetan
- Pemerintahan5 tahun
Tambang Emas Tumpang Pitu Banyuwangi Bermasalah, Khofifah Terjunkan Tim Inspektur Tambang dan Tim Pengawas