KREATIF MASYARAKAT

Fashion Jumpsuit Sleeveless Beri Sentuhan Kain Maduran dengan Jargon Kemerdekaan

Diterbitkan

-

Memontum Surabaya – Di masa PPKM Level 4, designer Jawa Timur, Embran Nawawi, munculkan kreasi dengan menampilkan fashion Vibe dengan jargon kemerdekaan yang bekerjasama dengan E to Z Project Fashion. Kreasi nan apik itu, diawali dengan melakukan hunting ke Kota Pamekasan, Madura.

Fashion Jumpsuit kali ini, sengaja mengambil tema Jargon penyemangat kemerdekaan Ke-76 Indonesia, yaitu Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh.

Baca juga:

“Kami ingin melihat generasi muda Jawa Timur yang memiliki semangat seperti Jargon Kemerdekaan,” kata Embran, Minggu (22/08) tadi.

Selain itu, Embran mengungkapkan, ingin mencoba fashion terbarunya kepada anak remaja. Fashionnya ini berupa Jumpsuit berwarna merah dengan memadukan batik merah hitam sebagai semangat kemerdekaan.

Advertisement

Fashion Jumpsuit tersebut, dipakai lima generasi muda aktif di lapangan basket. Yakni, Ammar dan Vero siswa SMA 1 Pamekasan, Deco, SMA 3 Pamekasan, Haryo siswa SMA Muhamadyah Surabaya dan seorang gadis remaja Kornelia Ivory dari SMA Frateran Surabaya, mereka semua masih kelas 10.

“Keseruan mereka bermain basket, membuat perhatian kami untuk mencoba baju ala designer. Apalagi, bertemakan kemerdekaan dan ditambah mereka berbadan tinggi tidak seperti remaja seusia mereka,” ujar Embran.

Haryo yang mengenakan Jampsuit Sleeveless dengan bagian kerah overlap dan tali yang mengikat di bagian pinggang, Ammar dengan Covered jumpsuit atau jumpsuit yang lebih tertutup.

Vero yang kakinya di gypsum karena kecelakaan saat berlatih menggunakan tiga perempat Jumpsuit, Deco mengenakan Jumpsuit dengan detail kerah jas, dan terakhir Ivo yang mengenakan Lose Jumpsuit (gombor).

Advertisement

Lebih lanjut Embran menjelaskan, bahwa Jumpsuit adalah gaya busana pekerja di era 50an lebih banyak dipakai oleh montir, dan pekerja berat di pabrik-pabrik masa setelah perang dunia kedua, kini menjadi fashion unisex yang bisa dipakai pria dan wanita.

Embran membuat jumpsuit ini dengan memadukan batik merah hitam, rami merah, dan twill hitam jadilah jumpsuit ini berkesan sangat modern dan cukup seru saat dipakai untuk main basket 2 on 2 oleh mereka.

“Dapat dilihat dari semangat generasi muda yang Tangguh seperti mereka dan akan segera tumbuh sesuai cita cita mereka,” terangnya.

Seperti, Ivo yang ingin jadi Dokter dan Model, Deco ingin menjadi politikus dan pebasket, Vero yang ingin jadi Dosen, Haryo tertarik jadi pebasket yang juga pengusaha, serta Ammar bercita-cita jadi Diplomat dan pebasket.

Advertisement

Embran menambahkan, walaupun masih sekolah Online tetapi mereka masih menyempatkan untuk berkumpul bermain basket bersama, mencoba trend terbaru, serta hang out bersama keluarga.

“Inilah semangat Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh yang ditampilkan Embran Nawawi dan Team dalam fashion Jumpsuit untuk remaja,” tambah Embran. (ade/sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas