SEKITAR KITA
Gerakan Ekonomi Masyarakat, Wakil Wali Kota Surabaya Siap Bangkitkan Memori Tunjungan
Memontum Surabaya – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mulai mempercantik kawasan Jalan Tunjungan-Surabaya. Kawasan yang menjadi salah satu ikon di Kota Surabaya, itu mulai dipenuhi dengan mural.
Pemkot Surabaya sendiri, ingin menyulap Jalan Tunjungan itu menjadi salah satu kawasan wisata untuk menggerakkan ekonomi masyarakat. Selain itu, Jalan Tunjungan kini identik dengan kegiatan anak-anak muda menghabiskan waktu luang. Berswafoto hingga nongkrong, kini jadi rutinitas yang seolah menambah geliat kehidupan di jalan tengah kota itu.
Baca juga:
- Tingkatkan Layanan Masyarakat, Diskominfo Jatim Jalin Kerja Sama dengan DP3AK
- Hadirkan Senja Utara Festival 2024, Pemkot Surabaya Suguhkan Musik Jazz Berkonsep Tepi Pantai Kenjeran
- Gelorakan Semangat Pejuang, Pemkot Surabaya Gelar Parade Juang 2024
Beberapa waktu lalu, Pemkot Surabaya menambah ornamen mural di sudut Jalan Tunjungan yang mengarah ke Jalan Gubernur Suryo, tepatnya, di sisi kiri Hotel Majapahit. Kantung-kantung parkir tersebut beroperasi mulai pukul 16.00 hingga 23.00.
Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji, mengatakan penataan area secara bertahap diharapkan bisa meningkatkan aspek ekonomi masyarakat. Pihak Bappeko Kota Surabaya pun sudah merancang proses revitalisasi kawasan Tunjungan. “Memadukan aspek modern kekinian dan historis,” kata Armuji melalui keterangan tertulis, Minggu (07/11/2021).
Lebih lanjut Armuji menyampaikan, bahwa penambahan 9 area parkir dengan total kapasitas 3000 roda dua dan 695 roda 4, telah disosialisasikan sejak tanggal 1 November 2021. Soal akses parkir sendiri, kata dia, hal itu ditujukan untuk memberikan kemudahan akses bagi masyarakat yang ingin menikmati suasana Jalan Tunjungan.
“Dari Dinas Perhubungan (Dishub) ada 9 titik (area parkir). Sekarang sudah tahap sosialisasi semoga nanti cepat (selesai), sembari kita siapkan pagelaran UMKM dan Pentas Seni,” terangnya.
Sementara itu, dirinya menambahkan kawasan Tunjungan punya kedekatan bagi masyarakat Kota Surabaya. Apa lagi lagu ‘mlaku-mlaku nang Tunjungan’ sudah akrab sejak dulu di telinga warga. “Sekarang kita hidupkan memori itu selaras dengan agenda pemulihan ekonomi,” ujarnya. (ade/gie)
- Pemerintahan4 tahun
Dana Hibah Rp 2,9 Triliun 11 OPD Provinsi Jatim Diduga Fiktif
- Hukum & Kriminal5 tahun
Advokad Sa’i Rangkuti Blokir Sertifikat Budi Hartono Sidarta, Sengketa Tanah Jalan Raya Babatan VI Unesa Lidah Wetan
- Pemerintahan5 tahun
RSUD dr Soetomo Dikabarkan Overload, DPRD: Pemkot Surabaya Sebaiknya Optimalkan Puskesmas
- Pendidikan5 tahun
ITS dan Unair Bekerjasama Pembuatan Robot RAISA
- Komunikasi Sosial5 tahun
Sahabat Pena Out Bond Bersama Anak Yatim Yayasan Al Ashar
- Pemerintahan5 tahun
Jelang PSBB, Pemkot Surabaya Terapkan Protokol Kesehatan di Pasar Keputran Utara
- Hukum & Kriminal5 tahun
Sa’i Rangkuti Assosiates All Out Dampingi Vivi Damayanti, Sengketa Tanah Jalan Raya Babatan VI Unesa Lidah Wetan
- Pemerintahan5 tahun
Tambang Emas Tumpang Pitu Banyuwangi Bermasalah, Khofifah Terjunkan Tim Inspektur Tambang dan Tim Pengawas