SEKITAR KITA
Pemkot Surabaya Akhirnya Wujudkan Keinginan Kakek 72 Tahun yang Hidup Sebatang Kara
Memontum Surabaya – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya melalui Dinas Sosial (Dinsos), akhirnya mewujudkan harapan Kakek Ismali (72), yang hidup sebatang kara di kos-kosan kecil di Jalan Tambak Pring Barat I No 46, Kecamatan Asemrowo, Surabaya.
Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kota Surabaya, Suharto Wardoyo, mengatakan bahwa Kakek Ismail sebelumnya berharap dapat tinggal di UPTD Griya Werda. Alasannya, karena semenjak istrinya meninggal dunia, dirinya tinggal seorang diri di sebuah kos-kosan hasil dari bantuan swadaya masyarakat.
Baca Juga:
“Jadi istrinya bapak Ismail ini sudah meninggal sekitar 3 minggu yang lalu. Kemudian atas permintaan sendiri, dia minta agar ditempatkan di Griya Werda,” kata Suharto Wardoyo, Minggu (15/08) tadi.
Ditambahkan Anang-sapaan akrabnya, Ismail sendiri sebenarnya masih memiliki keluarga, yaitu anak-anaknya. Namun, karena kehilangan kontak, akhirnya tidak bisa menghubungi anak-anak perempuannya yang sudah berumah tangga dan tinggal di luar Kota Surabaya.
“Jadi memang menginginkan untuk bisa tinggal di Griya Werda. Sehingga, tidak membebani warga sekitar dan bisa menikmati hari tuanya,” ujar Anang.
Dari sejumlah pertimbangan itu, Dinsos Surabaya bersama jajaran kecamatan serta beberapa elemen sosial, langsung bergerak cepat untuk mewujudkan harapan dari kakek berusia 72 tahun itu. Alhasil, Sabtu (14/08) kemarin, Ismail pun dijemput ke rumah kosnya untuk selanjutnya tinggal di UPTD Griya Werda.
“Mulai kemarin (Sabtu, red) sudah tinggal di Griya Werda. Sebelum dibawa ke sana, beliau juga sudah mengikuti swab di Puskesmas,” tuturnya. Sebagaimana diberitakan, Ismail hidup seorang diri dengan tinggal di rumah sewa berukuran sekitar 3×4 meter. Rumah sewa ini, merupakan hasil sumbangan sukarela dari warga. Sementara untuk kebutuhan makan, dirinya melah mendapatkan bantuan permakanan dari Pemkot Surabaya. (ade/sit)
- Pemerintahan4 tahun
Dana Hibah Rp 2,9 Triliun 11 OPD Provinsi Jatim Diduga Fiktif
- Hukum & Kriminal5 tahun
Advokad Sa’i Rangkuti Blokir Sertifikat Budi Hartono Sidarta, Sengketa Tanah Jalan Raya Babatan VI Unesa Lidah Wetan
- Pemerintahan5 tahun
RSUD dr Soetomo Dikabarkan Overload, DPRD: Pemkot Surabaya Sebaiknya Optimalkan Puskesmas
- Pendidikan5 tahun
ITS dan Unair Bekerjasama Pembuatan Robot RAISA
- Komunikasi Sosial5 tahun
Sahabat Pena Out Bond Bersama Anak Yatim Yayasan Al Ashar
- Pemerintahan5 tahun
Jelang PSBB, Pemkot Surabaya Terapkan Protokol Kesehatan di Pasar Keputran Utara
- Hukum & Kriminal5 tahun
Sa’i Rangkuti Assosiates All Out Dampingi Vivi Damayanti, Sengketa Tanah Jalan Raya Babatan VI Unesa Lidah Wetan
- Pemerintahan5 tahun
Tambang Emas Tumpang Pitu Banyuwangi Bermasalah, Khofifah Terjunkan Tim Inspektur Tambang dan Tim Pengawas